Ada banyak cara yang dilakukan perempuan dalam mempercantik penampilan, terutama wajahnya. Hal tersebut wajar karena wajah yang cantik tentuakan membuat rasa percaya diri meningkat. Daripada operasi plastik atau menyuntikkan bahan-bahan kimia ke dalam kulit untuk mendapatkan wajah menarik, lebih baik menggunakan cara alami, nyaman, dan aman berupa totok wajah.
“Totok wajah itu berupa gerakan menekan titik-titik tertentu pada wajah yang bertujuan untuk menyegarkan dan merilekskan wajah. Karena dengan totok wajah, kulit akan terasa lebih kenyal dan bersinar. Selain itu, totok wajah juga bermanfaat untuk menghilangkan kelelahan dan meredakan berbagai keluhan penyakit ringan seperti misalnya tegang, migren, flu, dan sakit kepala,” kata Kokom, pengelola Diva Salon di lantai 3 Agung Toserba yang menyediakan treatment totok wajah.
Kokom mengungkapkan ada titik-titik yang harus diperhatikan yakni ying tang, tay yang, dan yu yao. Titik ying tang berada tepat pada kedua alis mata yang berhubungan langsung dengan otak kecil. “Pemijatan ringan di daerah alis akan mengurasi rasa pusing dan membuat pikiran jadi rileks. Bisa juga untuk mengatasi insomnia,” katanya sambil mempraktikkan pemijatan.
Titik tay yang ada pada pertemuan ujung alis dengan sudut mata bagian luar. Titik tersebut diungkapkan Kokom adalah titik terpenting dalam terapi totok karena berhubungan langsung dengan semua organ penting dalam tubuh. Kemudian titik terakhir adalah yu yao yang berada di tengah-tengah alis mata. “Titik-titik dasar itu berguna untuk melatih kepekaan Anda terhadap titik rangsang yang terdapat pada wajah. Cukup dua minggu sekali, bagus untuk melancarkan peredaran darah di sekitar wajah,” katanya.
About Syed Faizan Ali
Faizan is a 17 year old young guy who is blessed with the art of Blogging,He love to Blog day in and day out,He is a Website Designer and a Certified Graphics Designer.
0 komentar:
Posting Komentar