Senin, 13 Oktober 2014

Diskusi Untuk Menentukan Konsep


By on 12.54

Sudah banyak konsep dan foto prewedding yang telah dibuat oleh orang yang telah menikah. Dari yang mengedepankan estetika, serius, bahkan yang lucu. Azal, fotografer Akasha Photostudio memberikan tips-tips untuk membuat foto prewedding bagi pasangan.



Yang pertama dan utama adalah mendiskusikan konsep apakah ingin foto serius, modern, atau vintage. Untuk referensi, internet bisa diandalkan. “Diskusi dengan fotografer juga harus dilakukan untuk memaksimalkan hasil agar sesuai seperti keinginan,” katanya.

Dari konsep yang telah disesuaikan, selanjutnya menentukan kostum untuk membuat foto lebih memuaskan. Pemilihan lokasi juga menentukan dalam membuat sebuah foto yang baik dan indah. Jika tempat wisata atau tempat berlibur sudah mainstream, kantor pun bias digunakan sebagai lokasi. “Ada pasangan yang berasal dari satu kantor yang sama, dimana mereka berkenalan disana dan berpacaran disana. Mengapa tidak menggunakan lokasi kantor tersebut untuk foto prewedding mereka kalau tempat-tempat outdoor sudah terlalu sering digunakan,” kata Azal.

Jika berencana melakukan foto outdoor di tempat wisata, sebaiknya hindari weekend atau hari libur karena pada hari tersebut biasanya lokasi sering dikunjungi banyak orang. “Saat pemotretan sebisa mungkin mood dalam keadaan baik agar keceriaan pada foto akan lebih tampak. Make up artist yang tepat juga diperlukan karena make up itu salah satu nyawa bagi foto,” katanya.

About Syed Faizan Ali

Faizan is a 17 year old young guy who is blessed with the art of Blogging,He love to Blog day in and day out,He is a Website Designer and a Certified Graphics Designer.

0 komentar:

Posting Komentar