Minggu, 21 September 2014

PC All in One Membuat Tampilan Ruangan Kerja Lebih Minimalis


By on 16.06

Perkembangan teknologi kini semakin canggih. Setelah kemunculan laptop dan netbook, kemudian hadir tablet hingga phablet, kini datang lagi inovasi baru berupa gadget two in one sampai all in one. Wina, karyawan Notebook City yang berada di Ground Floor Plaza Asia mengungkapkan kehadiran gadget baru dengan berbagai inovasinya terus meramaikan pasar gadget di tanah air.

Gadget inovasi terbaru yang mengusung two in one adalah Hp Pavilion X2 dimana dua unit bisa menjadi satu. Yakni bisa menjadi laptop, bisa juga menjadi tablet. Ketika perangkat ini digunakan sebagai tablet, bagian keyboard dock akan dilepas. Ketika menjadi laptop, maka keyboard dock akan dihubungkan kembali.


“Ini salah satu produk unggulan dari HP. Dari segi desain dan dimensi, tidak ada yang begitu istimewa. Perangkat dengan merek HP Pavilion x2 11t ini datang dengan desain warna hitam yang umum layaknya perangkat HP Pavilion lainnya,” kata Wina.

Mengenai gadget all in one, Wina menjelaskan ada produk lenovo berupa PC namun dengan CPU yang dibenamkan pada monitor. “Itu alasannya mengapa disebut PC all in one. Jadi yang ada hanya monitor saja dilengkapi dengan keyboard dan mouse,” katanya.

Lenovo B350 tersebut cocok digunakan untuk pebisnis yang ingin ruangan kerjanya lebih stylish dan minimalis. Dengan spesifikasi yang cukup mumpuni seperti processor telah menggunakan intel i3 dan VGA Ati Radeon HD 2GB, PC all in one ini patut dimiliki. Dengan tampilannya yang ringkas dan tidak begitu makan tempat, gadget ini dibanderol dengan harga Rp. 7.799.000.

About Syed Faizan Ali

Faizan is a 17 year old young guy who is blessed with the art of Blogging,He love to Blog day in and day out,He is a Website Designer and a Certified Graphics Designer.

0 komentar:

Posting Komentar