Senin, 15 September 2014

Rambut Berwarna Harus Dirawat dengan Cara Tepat


By on 09.26


Rambut sangat mempengaruhi estetika pemiliknya. Tidak hanya kesehatannya saja yang perlu dijaga, keindahannya pun perlu diperhatikan. Pewarnaan merupakan salah satu caranya. Andi, supervisor Matrix untuk Priangan Timur mengungkapkan mewarnai rambut tidak ada salahnya dilakukan untuk menunjang penampilan. Yang perlu diperhatikan adalah cara memilih produk pewarnaan yang aman serta perawatannya.

“Rambut yang diwarnai berarti sudah tidak virgin lagi karena bagaimanapun pewarna rambut mengandung bahan kimia. Tapi selama dirawat dengan baik, rambut yang diwarna pun bisa tetap indah, sehat, berkilau, dan tidak kusam,” kata Andi di sela-sela Cluster yang digelar Matrix.

Dalam acara tersebut, digelar pula mini show. Dari lima tim yang ada, tim Diva Salon menjadi juara favorit. Kokom, pengelola Diva Salon sekaligus ketua tim mengapresiasi kegiatan yang digelar oleh Matrix tersebut. “Sangat bermanfaat sekali. Biasanya hanya lihat saja, tapi dalam acara ini kami langsung praktik melakukan pewarnaan terhadap rambut model. Edukatornya aktif, terus mengoreksi dan mengevaluasi para peserta. Kami jadi tahu kekurangannya apa,” kata Kokom yang mendapatkan sertifikat color professional.

Sita, edukator Matrix mengungkapkan pihaknya memilih tim Diva Salon sebagai pemenang karena team work-nya termasuk paling baik. “Mereka fokus mengerjakan project-nya sendiri. Mengenai hasil karyanya pun oke. Denim code-nya dapet banget. Gaya tri dye yang diaplikasikan ke rambut modelnya sangat sesuai,” ujar Sita.

About Syed Faizan Ali

Faizan is a 17 year old young guy who is blessed with the art of Blogging,He love to Blog day in and day out,He is a Website Designer and a Certified Graphics Designer.

0 komentar:

Posting Komentar